Prediksi Pertandingan Nigeria vs Argentina Kamis 2 Juni 2011

Pertandingan persahabatan internasional yang akan dilangsungkan tengah malam nanti antara Nigeria vs Argentina dapat kalian saksikan di SCTV siaran langsungnya.

Pertandingan kali ini bisa menjadi ajang balas dengan bagi Nigeria atas kekalahan 0-1 dari Argentina di Piala Dunia 2010 lalu. Nigeria tidak berhasil lolos dari fase grup saat melawan Argentina di laga perdana.

Pertandingan uji coba ini akan dilangsungkan di Stadion Nasional Abuja, Kamis, 2 Juni 2011 dinihari nanti.

Seperti diberitakan sebelumnya Argentina tidak akan dipekuat pemain terbaiknya. Lionel Messi, Carlos Tevez, dan Sergio Aguero akan absen pada pertandingan persahabatan ini.

Berbeda dengan Nigeria, pelatih Samson Siasia memanggil dan menyiapkan pemain terbaiknya di eropa seperti gelandang bertahan dari Chelsea, John Mikel Obi .

 

Prediksi susunan dan formasi pemain Nigeria vs Argentina

Nigeria: Enyeama; Aiyenugba, Yobo, Okonkwo, Taiwo Taye; Mikel Obi, Joel Obi, Kala Uche, Ahmed; Anichebe, Ikechukwu Uche

Argentina: Gabbarini; Zabaleta, Garay, Fazio, Insua; Belluschi, Tino Costa, Bolatti; Gaitan, Boselli, Perotti